Bupati Tinjau Korban Kebakaran


fakta99.com, TANJUNG SELOR – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si melakukan peninjauan langsung korban kebakaran yang terjadi di gang Marudung, Tanjung Selor, Sabtu 16/8. Kunjungan dilakukan sehari setelah terjadi musibah kebakaran yang telah meludeskan empat rumah tempat tinggal warga dan menelan korban jiwa usia lansia. Rombongan kunjungan tersebut Bupati berdampingan dengan Kepala Dinas Sosial Bulungan, Mahmudin serta Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Jamaludin Saleh. Menyerahkan bantuan bagi para korban musibah sebagai bentuk kepedulian komitmen pemerintah daerah dalam memberikan dukungan langsung dan nyata kepada masyarakat. Bagi rumah tempat tinggalnya dilanda musibah. Bupati dalam kesempatan itu, menyampaikan duka cita mendalam terutama kepada keluarga korban meninggal dunia berharap kepada korban terdampak lainnya diberikan kekuatan dan ketabahan. “Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bulungan turut berbelasungkawa yang sedalam dalamnya. Penanganan semua korban musibah kebakaran ini dalam penampungan rumah singgah Dinas Sosial Bulungan. Tercatat ada 2 kepala keluarga dengan total 16 jiwa yang mendapatkan fasilitas penampungan sementara. Selain memberikan bantuan, Syarwani juga mengatakan, pemerintah daerah akan selalu hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan saat terjadi bencana. “Kami komitmen untuk memberikan perhatian penuh secara langsung maupun langkah tindak lanjut agar masyarakat yang terkena bencana akan mampu segera bangkit kembali. Musibah kebakaran tersebut terjadi di kawasan padat penduduk mengingatkan pentingnya kewaspadaan kita bersama. Pemerintah Daerah Bulungan menegaskan, kepada seluruh warga untuk senantiasa kritis bersikap awas serta berhati hati dalam penggunaan listrik termasuk peralatan elektrik rumah tangga guna mencegah terulangnya peristiwa serupa.

Berita Terkait

Top