Angkat Prestasi Olahraga Di Tarakan


Pelaksanaan Musyawarah Olahraga Kota (Muskot) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tarakan tahun 2023 Sukses di gelar, pada Sabtu (17/06/23) yang berlangsung di Aula Gedung Serbaguna Pemerintah Kota Takan.

Acara tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Tarakan Dr. Khairul M.Kes, dan juga dihadiri langsung perwakilan erwakikan Koni Kaltara, instansi terkait, Forkompinda, serta 132 peserta dari 44 Cabang Olahraga yang ada di kota Tarakan.

Dengan mengusung Tema Memperkuat Sinergitas dalam peningkatan Olahraga, Pelaksanaan Musorkot sendiri merupakan agenda rutin dalam melakukan pergantian pimpinan dan pengurus, Sekaligus menetapkan program kerja yang akan di laksanakan oleh Kepengurusan yang terpilih untuk periode berikutnya.

Dalam sambutannya Wali Kota tarakan, dr. Khairul, M.Kes, menyampaikan bahwa KONI Tarakan harus berupaya untuk terus bekerja sama dengan semua pihak, Baik itu dengan pemerintah maupun stakeholder terkait lainnya, tentunya hal ini bertujuan agar pengurusyang terpilih dapat menjalin kerjasama yang baik untuk bersama-sama dan dapat memajukan dunia olahraga di Tarakan.

“Kepada semua peserta Musorkot KONI Tarakan, saya berpesan untuk memilih pengurus yang dapat bekerjasama dengan semua pihak. Dengan kerjasama yang solid, kita dapat mewujudkan prestasi olahraga yang gemilang di kota Tarakan,” ungkapnya.

Selain itu, Wali Kota juga menambahkan agar Musorkot KONI Tarakan tahun 2023 dapat berjalan dengan baik dan lancar. Ia berharap seluruh peserta musyawarah dapat memberikan kontribusi dan usulan yang berharga untuk kemajuan dunia olahraga di kota Tarakan. **(dkisp)

Berita Terkait

Top